Beranda
Agama  

5 Negara Ini Dapat Kuota Haji Terbesar

INDONESIAONLINE –  Jutaan umat muslim dari seluruh dunia saat ini berbondong-bondong menuju Makkah untuk menunaikan ibadah haji. Berbagai negara pun melakukan beragam persiapan untuk memfasilitasi masyarakatnya yang ingin menunaikan ibadah haji.

Namun karena kapasitas yang terbatas, Arab Saudi pun menerapkan kuota jemaah haji bagi setiap negara pada tiap tahunnya. Lantas negara mana saja yang mendapatkan kuota jemaah haji terbanyak?

1. Indonesia 

Tahun 2024 ini merupakan jumlah jamaah terbesar sepanjang sejarah penyelenggaraan haji di Indonesia.

Melansir laman Kemenag, kuota Indonesia pada penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M sebesar 221.000 jemaah. Selain itu, Indonesia  mendapat kuota tambahan sebesar 20.000 jemaah.

Sebanyak 10.000 kuota tambahan diperuntukkan bagi jemaah haji reguler. Sementara 10.000 lainnya untuk jemaah haji khusus. Sehingga total jamaah haji Indonesia tahun ini berjumlah 241.000 orang, terdiri atas 213.320 jemaah reguler dan 27.680 jemaah haji khusus.

2. Pakistan 

Pakistan menempati posisi kedua dengan kuota jemaah haji terbesar di dunia. Dikutip dari media Pakistan English AAJ TV, pemerintah Pakistan menetapkan 179.210 kuota ibadah haji pada 2024.

Kuota tersebut dialokasikan untuk kalangan pemerintah dan swasta dengan kuota tambahan masing-masing 25.000 dan 44.802.

3. India 

Sementara posisi ketiga, kuota jemaah haji terbanyak adalah India. Melansir dari situs resmi Kementerian Urusan Minoritas India, pemerintah menetapkan kuota haji total 175.025 pada 2024.

Selain itu, pemerintah India juga mendorong berbagai fasilitas untuk menunjang ibadah haji seperti memberikan update terkini terkait regulasi Kerajaan Arab Saudi kepada para jemaah.

4. Bangladesh 

Bangladesh menempati urutan ke empat sebagai negara yang memiliki kuota haji terbanyak pada tahun ini. Melansir dari Dhaka Tribune, terdapat 127.298 kuota warga Bangladesh yang ditetapkan oleh pemerintah untuk berangkat menunaikan ibadah haji pada 2024.

Dari jumlah kuota tersebut, sebanyak 10.198 jemaah haji dapat menunaikan ibadah di bawah pengelolaan pemerintah langsung.

5. Iran 

Kuota jemaah haji terbanyak kelima di dunia adalah Iran. Di mana pemerintah Iran menetapkan kuota haji untuk warganya sebanyak 87.000 pada 2024.

Mengutip dari IRNA yang dikutip 21st Century Chronicle, upacara pemberangkatan rombongan jemaah haji Iran telah dilakukan pada Minggu (12/5). (bin/hel)

 

Exit mobile version