INDONESIAONLINE – Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia sejak 28 Desember 2019. Pelatih berkebangsaan Korea Selatan itu menggantikan Simon McMenemy.
Dan kini, kontrak Shin Tae-yong dengan PSSI segera berakhir. Juni 2024 menjadi batas akhir kontrak Shin Tae-yong.
Selama ditangani Shin Tae-yong, Timnas Indonesia meraih hasil bagus. Shin mampu mengantarkan Indonesia lolos ke Piala Asia 2023 dan untuk kali pertama menembus fase knock-out.
Shin juga sudah membawa Timnas Indonesia U-23 ke Piala Asia 2024. Kejuaraan tersebut bakal berlangsung di Qatar, April mendatang.
Baru-baru ini, Shin membawa timnas senior secara heroik mengalahkan Vietnam 3-0 di Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Dengan hasil itu, Indonesia berpotensi melaju ke putaran ketiga. Indonesia butuh satu kemenangan lagi dari dua laga di bulan Juni, yakni melawan Irak dan Filipina.
Perpanjangan atau tidakhya kontrak Shin bergantung PSSI. Ketua Umum PSSI Erick Thohir sebelumnya menyatakan bakal mempertimbangkan kontrak baru Shin dengan syarat. Shin diminta untuk lebih dulu membawa Timnas Indonesia U-23 ke delapan besar Piala Asia.
Jadi. menarik untuk ditunggu apakah Juni 2024 menjadi akhir Timnas Indonesia era Shin Tae-yong atau tetap berlanjut. (red/hel)