MKGR Lumajang Targetkan Kadernya Masuk ke Legislatif Pada Pemilu Mendatang

Musda MKGR di Lumajang pada hari ini. (Foto : Moch. R. Abdul Fatah / JatimTIMES)

JATIMTIMES – Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong atau MKGR Kabupaten Lumajang mentargetkan kadernya terpilih sebagai anggota DPRD Lumajang pada pemilu yang akan datang.

Ketua MKGR Lumajang Pudoli Sandra SH kepada media ini, hari ini, Selasa (8/2) pihaknya akan terus mendorong kader MKGR agar berani mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Lumajang dari Partai Golkar.

“Seluruh kader MKGR kita harapkan bisa mendaftarkan diri sebagai Caleg di Partai Golkar, dan Alhamdulillah, pada semua Dapil di Lumajang sudah ada kesiapan dari kader MKGR untuk maju sebagai Caleg dari Partai Golkar,” kata Pudoli Sandra, usai terpilih sebagai Ketua MKGR Kabupaten Lumajang periode 2022-2027 mendatang.

MKGR yang merupakan salah satu organisasi pendiri Partai Golkar berharap dalam pemilu yang akan datang, jumlah suara Partai Golkar di Lumajang terus bertambah, salah satunya ditempuh dengan menampilkan kader terbaiknya sebagai Caleg dari Partai Golkar.

Pudoli mengatakan, untuk mengerakkan organisasi MKGR di Lumajang, dalam waktu dekat ini akan dilakukan musyawarah pembentukan pengurus MKGR kecamatan di seluruh Kabupaten Lumajang. 

“Akhir april ini kita harapkan MKGR ditingkat kecamatan sudah ada pengurus baru. Sebagai bagian dari konsolidasi MKGR, mulai maret mendatang pengurus MKGR di kecamatan akan kita segarkan kembali,” kata Pudoli Sandra kemudian.

Sementara itu Ketua DPD Golkar Kabupaten Lumajang Drs. H. Suigsan MM dalam kesempatan yang sama mengatakan, antara MKGR dengan Partai Golkar memiliki hubungan antara pendiri dan yang didirikan.

“Partai Golkar didirikan oleh MKGR salah satunya, maka memang harus saling mendukung untuk program kedepan ini,” kata H. Suigsan.



Moch. R. Abdul Fatah