INDONESIAONLINE – Salah satu organisasi sayap Partai Golkar Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) turut membantu langsung korban bencana alam erupsi Gunung Semeru.

Ormas MKGR pimpinan Wakil Ketua Komisi III DPR Adies Kadir, bersama Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid, Nurul Arifin dan sejumlah anggota Fraksi Partai Golkar langsung turun ke masyarakat.

Pekan lalu, tidak berselang lama bencana erupsi Gunung Semeru, Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto instruksikan seluruh elemen Partai Golkar membantu korban bencana tersebut.

“Ini wujud tindak lanjut kami untuk memenuhi seruan dari Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto agar seluruh elemen Golkar membantu korban bencana Semeru,” ujar Adies Kadir kepada wartawan, di Lumajang, Minggu (12/12/2021).

Baca Juga  Paskibraka Istana Negara dan Sejarahnya

Sebagai bentuk kepedulian, khususnya untuk pendidikan anak-anak yang menjadi korban bencana, MKGR menyalurkan bantuan beasiswa kepada 5000 siswa.

Sekretaris Fraksi Golkar ini mengatakan beasiswa tersebut disalurkan lewat PIP (Program Indonesia Pintar) untuk siswa dari tingkat SD, SMP, SMA/K sederajat. Kemudian KIP (Kartu Indonesia Pintar) untuk 1000 mahasiswa di perguruan tinggi dari semester satu hingga lulus S1.

“Program bantuan beasiswa ini kami harapkan bisa membantu para korban, terutama dari sisi pendidikan yang tentu akan bisa membantu kehidupan mereka nanti menjadi lebih baik,” kata Adies Kadir.

Untuk diketahui, MKGR mendatangi langsung sekolah serahkan bantuan beasiswa dikoordinasikan dengan Ketua DPD MKGR Lumajang, Fudoli Sandra. Bantuan beasiswa tersebut secara simbolis diterima oleh Kepala SMPN 2 Pasirian Lumajang.

Baca Juga  NU Care Lowokwaru Beri Beasiswa Luna, Siswi Penyandang Tunagrahita

Selain bantuan beasiswa, MKGR juga memberikan bantuan kebutuhan pokok masyarakat, makanan dan minuman, selimut dan obat-obatan untuk para pengungsi.

“Harapan masyarkat bahwa bantuan dan perhatian dari pemerintah pusat terkait relokasi dan bantuan perbaikan infrastruktur, agar mereka dapat kembali beraktivitas,” ucap Adies Kadir.



Hendra Saputra