Pesantren Tebuireng Tepis Rumor Dukung Capres  

Gerbang-depan-Ponpes-Tebuireng-Jombang-Jawa-Timur.-Foto-NU-Online

INDONESIAONLINE – Pengasuh Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur KH Abdul Hakim Machfudz menegaskan bahwa pondok pesantren asuhannya netral dalam kontestasi Pilpres 2024.

Pernyataan tersebut disampaikan Abdul merespons rumor yang menyatakan bahwa Ponpes Tebuireng deklarasi dukungan terhadap salah satu paslon di Pilpres 2024.

“Pesantren Tebuireng selalu menjaga marwah pesantren dengan berasaskan kebangsaan untuk kemaslahatan umat, sebagaimana diajarkan oleh Hadratussyaikh KH. M. Hasyim Asy’ari,” tegas Abdul, dikutip akun X @tebuirengonline, Kamis (8/2/2024).

Lebih lanjut, Abdul juga menegaskan bahwa Pesantren Tebuireng tidak pernah terlibat politik praktis. Termasuk tidak pernah memberikan dukungan terbuka dalam kontestasi pemilihan presiden dan wakil presiden.

“Pesantren Tebuireng tetap dalam posisi netral dan tidak berpihak dalam Kontestasi Pilpres 2024 dalam rangka menjaga persatuan dan semangat ukhuwah,” tandasnya.

Abdul juga mengatakan bahwa Pesantren Tebuireng senantiasa menerima dan menghormati tamu yang bersilaturahim sesuai dengan tuntunan ajaran Islam.

Tak hanya itu, Abdul juga menegaskan bahwa adanya kegiatan yang mengatasnamakan Pesantren Tebuireng adalah sikap personal.

“Kegiatan pemberian dukungan terhadap salah satu Paslon Pilpres 2024 di acara “Mudzakarah Indonesia Maju” yang diadakan di lokasi parkir KMGD (di luar kawasan Pesantren Tebuireng) tidak mewakili sikap kelembagaan Pesantren Tebuireng, melainkan merupakan sikap personal. Demikian hal ini kami sampaikan untuk menjadi perhatian,” pungkas Abdul.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, sejumlah keturunan KH Hasyim Asy’ari, pendiri Pondok Pesantren Tebuireng, Jombang, Jawa Timur, melakukan deklarasi dukungannya terhadap pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo-Gibran.

Dukungan tersebut disampaikan Gus Irfan Yusuf, Gus Billy Wahid, Gus Yusuf Adnan Kikin dan Gus Ivan Fahmi dalam acara Maklumat Tebuireng pada Selasa (6/2/2024).

“Mengajak semua pihak untuk menggunakan hak pilih pada Pemilu 14 Februari 2024. Dengan mendukung pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia 2024-2029,” kata Gus Ivan di Jombang, seperti dilansir Antara.

Gus Ivan mengatakan dukungan tersebut merupakan maklumat. Dirinya berharap maklumat dukungan Pondok Pesantren Tebuireng pada Prabowo-Gibran itu agar diikuti oleh para santri dan alumni.

“Demikian maklumat ini disampaikan agar menjadi panduan bagi para santri, alumni dan masyarakat umum,” ujarnya.

capres prabowoJombangponpes tebuirengtebuireng