INDONESIAONLINE – Tim Nasional (Timnas) U-20 Indonesia bersiap menghadapi tantangan di Piala Asia U-20 2025 yang akan berlangsung di China, 12 Februari hingga 1 Maret.
Setelah menjalani pemusatan latihan di Jakarta, skuad Garuda Muda telah menyelesaikan persiapan dan siap berlaga di Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Yaman. Pelatih Indra Sjafri menyatakan persiapan berjalan lancar dan tim telah menganalisis kekuatan lawan.
“Pembagian grup sudah diketahui lebih dari dua bulan lalu, dan Alhamdulillah kita sudah mendapatkan informasi tentang Iran, Uzbekistan, dan Yaman,” ujar Indra Sjafri.
Ia menekankan pentingnya perencanaan strategi yang matang untuk menghadapi turnamen ini. “Yang paling penting adalah kita harus piawai dalam merancang game plan dan strategi berturnamen,” tambahnya.
Timnas U-20 Indonesia akan memulai perjuangannya melawan Iran pada 13 Februari 2025 di Shenzhen Youth Football Training Centre Stadium, yang juga akan menjadi venue pertandingan melawan Uzbekistan (16 Februari) dan Yaman (19 Februari).
Indra Sjafri telah memanggil 23 pemain terbaik, termasuk talenta muda berbakat seperti Welber Jardim dan Jens Raven.
Jadwal Timnas U-20 Indonesia
Berikut jadwal lengkap pertandingan Timnas U-20 Indonesia di Grup C Piala Asia U-20 2025:
-
13 Februari 2025: Indonesia vs Iran
-
16 Februari 2025: Indonesia vs Uzbekistan
-
19 Februari 2025: Indonesia vs Yaman
Daftar 23 pemain Timnas U-20 Indonesia:
Kiper: Ikram Algiffari (Semen Padang FC), I Wayan Arta Wiguna (Bali United), Fitrah Maulana Ridwan (Persib)
Belakang: M Alfharezzi Buffon (Borneo FC Samarinda), Rizdjar Nurviat (Borneo FC Samarinda), Sulthan Zaky (PSM), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Mufli Hidayat (PSM), M Iqbal Gwijangge (Barito Putera), Fava Shefa Rustanto (PSPS), Achmad Zidan (PSS), Dony Tri Pamungkas (Persija)
Tengah: Welber Jardim (Sao Paolo), Toni Firmansyah (Persebaya), Evandra Florasta (Bhayangkara FC), Fandi Bagus (Bhayangkara FC), Aditya Warman (Persija)
Depan: Marselinus Ama Ola (UD Logrones), Arlyansyah Abdulmanan (PSIM), Jehan Pahlevi (Persiku), M Ragil (Bhayangkara FC), Aulia Rahman (PSIS), Jens Raven (FC Dordrecht).