Rocky Gerung Joged dan Tunjukkan Minuman Isotanik di Depan Pintu Bareskrim

Rocky Gerung Joged dan Tunjukkan Minuman Isotanik di Depan Pintu Bareskrim
Rocky Gerung Joged dan Tunjukkan Minuman Isotanik di Depan Pintu Bareskrim

INDONESIAONLINE – Rocky Gerung berjoged dan tunjukkan minuman isotonik saat di depan pintu Bareskrim Polri. Kedatangan Rocky Gerung ini dalam rangka memenuhi panggilan pemeriksaan perdana terkait kasus dugaan penyebaran hoaks dan fitnah.

Tiba sekitar pukul 10.09 WIB, pengamat politik kontroversial ini berjoged atau menari saat di depan pintu masuk gedung Bareskrim.

“Joget-joget saja,” ucap Rocky saat berjalan sambil menelepon.

Rocky juga tunjukkan minuman isotonik dari ranselnya saat ditanya persiapan untuk diperiksa.

Terkait penundaan jadwal panggilan, ia menyebut karena ada jadwal memberi kuliah di pesantren Sukabumi.

Sebelumnya diketahui Direktorat Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri akan memeriksa Rocky Senin, 4 September 2023.

“Dari tim kuasa hukum Rocky, hari ini yang bersangkutan tidak bisa hadir untuk pemeriksaan dan meminta pemeriksaan diundur tanggal 6 September,” kata Brigadir Jenderal Djuhandhani Rahardjo Puro Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri, Senin (4/9/2023).

Ia juga menyampaikan, dari total 24 laporan polisi yang diselidiki, penyidik telah memeriksa sebanyak 72 saksi dan 13 ahli atas kasus yang melilit Rocky.

Rinciannya adalah 24 laporan polisi tersebut terdiri dari 2 laporan polisi di Bareskrim Polri, 3 laporan polisi di Polda Metro Jaya, 11 laporan polisi di Polda Kalimantan Timur, 3 laporan polisi Polda Kalimantan Tengah, 3 laporan polisi Polda Sumatra Utara, 2 laporan polisi di Polda Daerah Istimewa Yogyakarta.

Puluhan laporan ini merupakan buntut video viral Rocky yang mengkritik Presiden Joko Widodo. Rocky dilaporkan bersama Refly Harun, pemilik channel YouTube. Meskipun Rely Harun juga merasa heran terkait laporan tersebut.

Selain itu, Rocky juga dilaporkan ke Bareskrim terkait ucapan Rocky Gerung di hadapan buruh pada di Gedung Islamic Center Kota Bekasi pada 29 Juli 2023.

Rocky Gerung telah menyampaikan permintaan maaf jika pernyataannya menimbulkan perselisihan dan polemik tanpa arah di masyarakat.