AC Milan, Klub Tersukses Italia yang Gagal Tampil di Pentas Eropa

AC Milan, Klub Tersukses Italia yang Gagal Tampil di Pentas Eropa

INDONESIAONLINE – AC Milan sejatinya punya DNA pentas Eropa. Betapa tidak, Milan sudah 7 kali mengantongi juara Liga Champions yang berarti klub tersuskes kedua setelah Real Madrid.

Milan juga dua kali merebut Piala Winner sebelum kejuaraan itu ditiadakan oleh UEFA dan digabung menjadi Liga Europa sekarang. Klub berjuluk Rossoneri itu juga lima kali menjuarai Piala Super-Eropa.

Dengan deretan gelar bergengsi itu, Milan tercatat sebagai klub tersukses Italia di pentas Eropa dan Dunia. Apalagi ditambah dengan raihan 19 gelar juara Liga Italia.

Namun musim 2024/2025, Milan harus menelan pil pahit. Milan tak mampu mendapatkan tiket untuk tampil ke pentas Eropa musim depan.

Kepastian AC Milan gagal bermain di pentas Eropa datang karena hasil buruk di markas AS Roma di Stadion Olimpico dalam lanjutan Liga Italia, Senin (19/5/2025) dini hari WIB. AC Milan kalah 1-3.

Pemain Roma Gianluca Mancini sudah membobol gawang Milan menit ketiga. Milan lalu tampil dengan 10 pemain setelah Santi Gimenez diganjar kartu merah menit ke-21.

Meski tampil dengan 10 pemain, Milan sempat menyamakan skor menjadi 1-1 menit ke-39 lewat Joao Felix.

Tetapi, kiper Milan Mike Maignan dua kali harus memungut bola dari dalam gawang pada babak kedua. Gol tambahan dari Leandro Paredes dan Bryan Cristante membuat Milan menyerah 3-1.

Akibat kekalahan itu, Rossoneri duduk di urutan kesembilan dengan 60 poin. Milan dipastikan tak tampil di kejuaraan Eropa musim depan. Dengan satu laga tersisa, Milan tak bisa menyentuh 65 poin yang sudah dimiliki Lazio di posisi keenam dengan kemungkinan mendapatkan tiket ke Conference League.

Sebelumnya, Milan juga gagal tampil di pentas Eropa karena kekalahan di final Coppa Italia. Milan takluk 1-0 dari Bologna. (rds/hel)