INDONESIAONLINE – Air rendaman kurma atau nabeez. Itulah minuman favorit Rasulullah SAW.
Dan, sebagai umat Muslim, menjalankan setiap ibadah dan segala aktivitas dalam kehidupan senantiasa mencontoh apa yang dilakukan oleh Rasulullah SAW. Termasuk ketika menjalankan sahur dan berbuka saat bulan Ramadan.
Sunah yang dikerjakan dengan mencontoh kegemaran Rasulullah dapat mendatangkan pahala yang lebih banyak. Salah satunya dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang dianjurkan, seperti air rendaman kurma atau nabeez.
Air rendaman kurma banyak digemari karena dipercaya membantu menggantikan energi setelah berpuasa seharian. Namun, di balik minuman favorit Rasulullah ini, ada fakta menarik hingga status kehalalannya yang dapat berubah menjadi haram.
Membuat nabeez tetap harus dilakukan secara teliti. LPPOM MUI (Lembaga Pengkajian Pangan, Obat-obatan, dan Kosmetika Majelis Ulama Indonesia) mencatat bahwa status kehalalan nabeez dapat berubah menjadi haram untuk dikonsumsi jika perendamannya salah.
Nabeez hanya boleh merendam kurma tanpa menggabungkan dengan kismis. Perendaman nabeez juga tidak dilakukan lebih dari 12 jam karena akan menimbulkan proses fermentasi yang menciptakan kadar alkohol.
Perendaman kurma pada pembuatan nabeez diakui oleh sebagian ahli mirip dengan proses membuat wine atau anggur. Sehingga ketika nabeez sudah mengeluarkan alkohol walaupun dalam kadar yang sedikit, minuman tersebut tak lagi disunahkan oleh Rasulullah atau boleh dikonsumsi Muslim.
Konsumsi Nabeez di Bulan Ramadan
Rasulullah SAW mengandalkan nabeez sebagai cara menghindari dehidrasi saat berpuasa. Kurma yang tinggi serat dan gula alami dapat memberikan dorongan energi yang lebih lama daripada pemanis lain.
Mengonsumsi nabeez saat atau sahur dipercaya mampu memberikan energi yang panjang selama berpuasa seharian penuh. Begitu pula penyajiannya dalam bentuk minuman yang dapat membantu menambah asupan cairan ke dalam tubuh untuk mencegah dehidrasi.
Nabeez tak hanya cocok dikonsumsi ketika sahur, tetapi juga boleh saat berbuka puasa. Konsumsinya dianjurkan untuk diminum sebelum menyantap makanan yang berat dan mengenyangkan.
Khasiat Nabeez
Konsumsi nabeez tidak hanya sekadar mendapat pahala karena menjalankan sunah Rasulullah SAW. Air rendaman kurma ini juga memberikan banyak khasiat kesehatan yang bisa didapatkan oleh tubuh hanya dengan meminumnya secara rutin.
Nabeez yang tinggi serat dapat menyehatkan sekaligus melancarkan pencernaan serta membantu mengeluarkan kotoran yang tertinggal dari proses metabolisme di dalam tubuh. Nabeez memiliki kandungan air alkali alami yang dapat menyeimbangkan pH tubuh guna membantu fungsi kerja organ menjadi lebih maksimal.
Berkat rasa manisnya, nabeez dapat menjaga keseimbangan gula darah selama berpuasa. Namun tak perlu khawatir karena tidak akan melonjakkan gula darah sehingga aman untuk dikonsumsi pada kondisi pre-diabetes sekalipun.
Cara Membuat Nabeez
Membuat nabeez sangat sederhana dan mudah dilakukan di rumah. Pertama cukup menyiapkan kurma sebanyak 3-4 buah dengan air sekitar 250 mililiter.
Cara yang paling disarankan ialah menggunakan gelas dengan bagian penyaring mirip gelas seduh teh. Tetapi menggunakan botol dengan penutup rapat juga bisa menjadi alternatifnya.
Kurma yang sudah dibersihkan dari bijinya kemudian direndam dan dibiarkan selama 12 jam. Agar lebih dingin, nabeez boleh disimpan di dalam kulkas. Keluarkan kurmanya jika ingin diminum. (rds/hel)