INDONESIAONLINE – Ketenangan warga Blitar mendadak dikejutkan dengan penemuan bayi. Dilaporkan sesosok bayi ditemukan tergeletak di atas batu di pinggir sungai Kalilegi di Desa Banjarsari, Kecamatan Selorejo Kabupaten Blitar, Senin (25/7/2022).

Informasi yang dihimpun dari kepolisian, bayi malang itu pertama kali ditemukan oleh seorang warga yang hendak mandi di sungai. Salah seorang warga bernama Pardi, saat akan mandi mencium bau busuk menyengat. Merasa terganggu, Pardi kemudian menghampiri sumber bau yakni sebuah kresek hitam yang ada di atas batu. Saat didekati dan dibuka Pardi kaget, isi kresek tersebut ternyata adalah sesosok  bayi.

“Saksi Pardi kemudian naik keatas dan memberitahu warga untuk sama- sama memastikan. Kejadian ini kemudian dilaporkan ke Polsek Selorejo,” kata Kasi Humas Polres Blitar, Iptu Udiyono.

Baca Juga  Marak Baliho Caleg Picu Kecelakaan, Polisi Ingatkan Sanksi Pidana

Polisi yang menerima laporan langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah TKP. Saat diperiksa, polisi memastikan bayi tersebut sudah dalam kondisi meninggal dunia.Saat pertama kali ditemukan,  posisinya  tengkurap tanpa busana dan hanya ditutupi kresek berwarna hitam.

“Mayat bayi itu di tubuhnya juga masih terdapat tali pusar yang belum lepas,” terangnya.

Polisi kemudian membawa mayat bayi itu ke rumah sakit untuk dilakukan otopsi. Udiyono menambahkan, polisi saat ini masih penyelidikan untuk mencari pelaku pembuangan bayi.

“Pelaku pembuangan bayi ini masih dalam lidik kepolisian,” pungkasnya.