INDONESIAONLINE- Sesosok bayi laki-laki ditemukan oleh seorang tunawisma di semak-semak pinggir parit jalan umum Desa Mekikis, Kecamatan Purwoasri, Kabupaten Kediri, Selasa (28/3/2023).

Bayi diperkirakan berusia satu hari dan masih hidup itu kini mendapat perawatan medis di RSUD Kertosono, Kabupaten Nganjuk.

Kapolsek Purwoasri AKP Irfan Widodo mengatakan peristiwa penemuan bayi laki-laki itu diketahui sekitar pukul 14.40 WIB. Bayi laki-laki itu ditemukan pertama oleh seorang tunawisma. Pada saat itu ia berjalan mendengar suara tangisan seperti bayi.

“Saksi saat mengetahui ada bayi di pinggir parit  spontan kaget dan berteriak meminta tolong ke warga yang kebetulan dekat area tersebut,”k ata AKP Irfan, Rabu (29/3/2023).

Baca Juga  Tindaklanjuti SE Gubernur Jatim, DKPP Kota Kediri Terjun Lapangan Pantau Harga Sembako

Warga yang datang ke lokasi tersebut memastikan kondisi bayi itu masih hidup. Mereka kemudian melaporkan ke perangkat desa setempat dan diteruskan ke Polsek Purwoasri.

“Kami langsung membawa bayi laki-laki itu ke RSUD Kertosono untuk mendapatkan perawatan medis,” kata AKP Irfan.

Kapolsek menyampaikan,  saat ditemukan, bayi dibungkus kain selimut tipis warna pink bercorak. Juga ada kerudung warna putih corak hitam serta tas kresek merah.

Selain itu, kondisi bayi itu kedinginan  kaki kiri lecet, hidung lecet dan kelopak mata kanan bengkak.

“Bayi laki-laki yang ditemukan ini diperkirakan berusia satu hari dengan berat 2,8 kilogram dan panjang 49 centimeter. Kasus penemuan bayi kami limpahkan ke Satreskrim Polres Kediri,” ucap AKP Irfan. (bs/hel)

Baca Juga  Penjual Kerupuk asal Mojokerto Tewas di Gresik