Catatkan Prestasi, Cabor Tarung Derajat Kota Batu Sumbangkan Medali Emas hingga Perunggu

Catatkan Prestasi, Cabor Tarung Derajat Kota Batu Sumbangkan Medali Emas hingga Perunggu

INDONESIAONLINE – Cabang olahraga (cabor) Tarung Derajat Kota Batu menyumbangkan prestasi dalam gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VII Jatim. Tercatat, empat medali diboyong dalam laga final yang digelar di Gedung Serbaguna, Kaliwates Jember, Sabtu (2/7/2022). Prestasi itu menambah pundi-pundi kebanggaan setelah sebelumnya cabor tinju menyumbangkan lima medali.