INDONESIAONLINE – Makanan kaya nutrisi memang dibutuhkan untuk kesehatan. Tetapi, makanan kaya nutrisi bisa berakibat buruk dan hilang manfaatnya jika dikonsumsi dalam kondisi perut kosong.
Ini daftar makanan yang harus dihindari ketika perut kosong:
1. Kopi
Banyak orang yang gemar minum kopi. Kopi populer sebagai minuman pagi hari. Kandungan kafein pada kopi diyakini bisa membangkitkan energi.
Namun, jangan salah mengonsumsinya. Hindari minum kopi dalam keadaan perut kosong. Sifat asam pada kopi akan merangsang sekresi asam klorida dalam sistem pencernaan sehingga bisa menyebabkan maag.
2. Jus Buah
Jangan konsumsi jus buah dalam keadaan perut kosong. Sebab, jus buah akan memberikan beban ekstra pada pankreas.
Kandungan gula dalam bentuk fruktosa dalam buah-buahan dapat berdampak negatif pada hati. Seorang peneliti mengungkap bahwa serat dalam buah akan hilang ketika dijus.
Hilangnya serat tersebut dapat menyebabkan lonjakan gula darah yang relatif tinggi dibandingkan saat mengonsumsi buah-buahan utuh sehingga bisa menyebabkan diabetes.
3. Buah Citrus
Saat perut kosong, jenis buah citrus seperti jeruk dan lemon sebaiknya dihindari. Buah citrus tersebut dapat meningkatkan risiko maag dan tukak lambung. Itu karena buah citrus mengandung serat dan fruktosa dalam jumlah besar.
Selain itu, jika dikonsumsi dalam perut kosong, buah jenis citrus bisa memperlambat sistem pencernaan.
4. Yogurt
Yogurt merupakan produk fermentasi. Ketika dikonsumsi saat perut kosong, bakteri asam laktat pada yogurt menjadi tidak efektif karena tingginya kadar asam lambung.
Selain itu, kadar asam yang tinggi juga membuat lambung memproduksi asam klorida yang menyebabkan keasaman.
5. Salad
Salad masuk kategori makanan sehat karena terdiri dari sayur-sayuran. Meski begitu, salad tidak boleh dikonsumsi dalam keadaan perut kosong.
Itu karena sayuran mentah yang aya akan serat dapat memberi beban ekstra pada perut kosong sehingga menyebabkan perut kembung dan sakit perut. Misalnya tomat yang mengandung asam tanat. Jika bersentuhan dengan cairan di lambung, maka akan menyebabkan iritasi lambung. (red/hel)