JATIMTIMES – Masyarakat di Kota Malang sejak Rabu (26/1/2022) malam sempat dibuat bingung dengan adanya penutupan jalan yang dilakukan Polresta Malang Kota dibantu dengan jajaran Kodim 0833/Kota Malang, Denpom V/3 Malang, Dinas Perhubungan dan Satpol PP Kota Malang.

Penerapan penutupan jalan tersebut dilakukan di dua kawasan yakni di sepanjang Jalan Soekarno Hatta dan Jalan Trunojoyo, Kota Malang, serta berlaku mulai Rabu (26/1/2022) pukul 19.00 WIB sampai pukul 23.00 WIB.

Di mana penutupan jalan di dua kawasan tersebut sebagai respons cepat dari Polresta Malang Kota dibantu aparat gabungan untuk menekan lonjakan Covid-19 dengan membatasi mobilitas masyarakat.

Pasalnya, berdasarkan data dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang per hari Kamis (27/1/2022) terdapat penambahan 24 kasus positif Covid-19, 12 kasus aktif Covid-19, 12 kesembuhan dan nihil kematian.

Sehingga, total sementara sejak awal Covid-19 mewabah di Bulan Maret 2020 di Indonesia terdapat 15.866 kasus positif Covid-19, 169 kasus aktif Covid-19, 14.564 kesembuhan dan 1.133 kematian akibat Covid-19.

Baca Juga  Bayi Dibuang di Musala, Saksi Mata: Ada Pria Naik Avanza Letakkan Tas
Di Jalan Bunga Coklat ke arah Jalan Pisang Kipas.

Jumlah 169 kasus aktif Covid-19 tersebut membuat Kota Malang menempati urutan pertama di Jawa Timur. Kemudian disusul oleh Kota Surabaya, Kabupaten Sidoarjo, Kabupaten Malang dan Kota Madiun.

Sementara itu, berdasarkan pantauan dari JatimTIMES.com, setidaknya terdapat 13 titik penutupan jalan yang dilakukan oleh Polresta Malang Kota bersama aparat gabungan. Dimulai dari sepanjang Jalan Soekarno Hatta, total terdapat sembilan titik.

Jalan Trunojoyo.

Yakni yang pertama di dua ruas jalan pertigaan jembatan yang berada di Jalan Soekarno Hatta. Kedua, di Jalan Bunga Cokelat samping gerai Pizza Hut yang mengarah ke Jalan Pisang Kipas. Ketiga, di Jalan Candi Panggung yang mengarah ke RRI. Keempat di sekitar Bundaran Pesawat Jalan Soekarno Hatta.

Kelima, Jalan Terusan Candi Mendut samping Bank Mandiri. Keenam, Jalan Bunga Cokelat yang mengarah ke Jalan Cengkeh dan Jalan Kalpataru. Ketujuh, Jalan Semanggi Timur yang mengarah ke Jalan Dewandaru. Kedelapan, Jalan Bunga Andong dan Kesembilan Jalan Bunga Andong Selatan.

Baca Juga  Jokowi Ajak Prabowo dan Erick Thohir ke Malang, Sinyal Duet di Pilpres 2024?

Selanjutnya untuk kawasan Jalan Trunojoyo hingga Alun-alun Tugu terdapat empat titik penutupan jalan. Yakni pertama di perempatan Jalan Trunojoyo dekat dengan Pasar Klojen.

Di depan Rumah Makan Ocean Garden.

Kedua, di pertigaan Jalan Trunojoyo dan Jalan Gajahmada atau di sisi selatan Rumah Makan Ocean Garden. Ketiga di kawasan Alun-alun bundar Tugu atau di samping SMAN 1 Malang. Keempat di pertigaan Jalan Suropati dan Jalan Pajajaran atau didepan Masjid Nur Inka Kodam V/Brawijaya.

 

Namun, meskipun 13 titik jalan tersebut ditutup selama kurang lebih empat jam, terdapat beberapa jenis kendaraan yang masih dapat melintas. Yakni mobil ambulans, truk logistik, kendaraan dinas, medis, serta kendaraan ojek online (ojol). Pasca pukul 23.00 WIB separator untuk menutup jalan kembali dibuka untuk masyarakat umum.

Sementara itu, hingga saat ini penerapan penutupan jalan di malam hari masih menyasar dua kawasan saja. Sementara untuk batas akhir penerapan penutupan jalan tersebut masih belum ditentukan oleh jajaran terkait.



Tubagus Achmad