JATIMTIMES – Tiga poin pertama di babak 64 besar Putaran Nasional berhasil diraih oleh Persedikab Kediri saat menghadapi tim asal Sumatra Utara YOB Belawan.
Tim berjuluk ‘Bledug Kelud’ tersebut mampu menumbangkan YOB Belawan dengan skor akhir 2 – 1, Minggu (6/2/22) di Stadion Brawijaya Kota Kediri.
Bermain di laga perdana Putaran Nasional, sekaligus menjadi tuan rumah, hal itu cukup memberikan tekanan bagi penggawa Persedikab dalam menjalani laga siang hari ini.
Itu terbukti, Persedikab Kediri dalam pertandingan ini sebenarnya cukup sulit dalam mengembangkan permainan.
Apalagi menginjak pertandingan babak kedua. Selain tertekan, Persedikab juga sempat bermain dengan skor seri 1 – 1 dengan YOB Belawan. Namun di penghujung laga, Persedikab mampu unggul kembali lewat gol yang dilesakkan oleh striker andalannya Ferry Cahyo Utomo.
Asisten Pelatih Persedikab Kediri, Muslim Habibi mengakui, jika dalam pertandingan perdana ini cukup membuat Persedikab Kediri kesulitan dalam mengembangkan permainan.
“Bermain di laga perdana cukup memberikan tekanan bagi pemain kami. Selain itu, dalam pertandingan ini tim pelatih juga memiliki banyak sejumlah catatan khusus yang menjadi bahan evaluasi kami pada pertandingan berikutnya. Tapi soal evaluasi itu saya enggan membeberkannya. Yang jelas, kita akan perbaiki itu,” ungkapnya.
Sementara itu, masing-masing gol dari Persedikab Kediri dicetak oleh Aan Trika Pratama Putra di menit 9′ dan Ferry Cahyo Utomo di menit 84.
Sedangkan gol dari YOB Belawan merupakan gol bunuh diri yang dilakukan oleh pemain belakang Persedikab, Muhammad Kamal. Kamal gagal mengantisipasi bola dengan baik, sehingga bola halauannya justru masuk ke gawangnya sendiri.
Eko Arif Setiono