Beranda

Survei Nyatakan 2 Tokoh Perempuan Ini Layak Pimpin Jatim

INDONESIAONLINE – Survei Katadata Insight Center (KIC) menyebut dua tokoh perempuan dinilai paling pantas menjadi gubernur Jawa Timur (Jatim) 2024-2029. Tokoh itu adalah Khofifah Indar Parawansa dan Tri Rismaharini.

Diketahui bersama, Khofifah merupakan Gubernur Jatim periode 2019-2024. Ia juga pernah menjadi menteri sosial Republik Indonesia (mensos RI) sejak Oktober 2014 sampai Januari 2018.

Sedangkan Tri Rismaharini merupakan mantan wali kota Surabaya pada 28 September 2010 hingga 28 September 2015 dan 17 Februari 2016 hingga 23 Desember 2020. Saat ini, perempuan yang akrab disapa Risma itu masih aktif menjabat mensos RI sejak Desember 2020 lalu.

Dari laporan hasil survei KIC, dikutip Minggu (9/6/2024), terdapat 43,3 persen responden yang menilai Khofifah pantas untuk kembali menduduki kursi gubernur Jatim. Angka tersebut disusul Risma di posisi ke-2 dengan capaian 24,6 persen.

Selain dua tokoh perempuan tersebut, terdapat sejumlah nama yang juga dinilai pantas menjadi gubernur Jatim. Namun dengan nilai yang jauh di bawah Khofifah dan Risma.

Nama-nama tersebut adalah Emil Elestianto Dardak 13,5 persen, Muhaimin Iskandar 3,6 persen, Achmad Fauzi Wongsojudo 3,4 persen, Saifullah Yusuf 3,3 persen, Eri Cahyadi 2,9 persen, Anwar Sadad 2 persen, Heru Tjahjono 1,4 persen, dan Muhammad Sarmuji 0,6 persen. Sedangkan 1,4 persen responden menyatakan memiliki pilihan lainnya.

Survei KIC ini melibatkan 882 responden yang berdomisili di Jatim, dengan kriteria berusia di atas 17 tahun dan memiliki nomor ponsel. Sampel diambil dari populasi survei Telkomsel.

Pengambilan data dilakukan pada 3-9 Mei 2024 secara online dengan metode non-probability sampling, toleransi kesalahan survei (margin of error) 3,3 persen, dan tingkat kepercayaan 95 persen. (mca/hel)

Exit mobile version