INDONESIAONLINE – Penampilan tidak bisa menentukan isi hati seseorang. Kalimat itu yang sepertinya cocok untuk menggambarkan moment yang terekam dalam sebuah video dan diunggah oleh akun media sosial TikTok @zheliska92.
Pada video tersebut tampak seseorang berpenampilan ala anak punk yang sedang mengantre makanan di sebuah gerai fast food. Namun ternyata makanan tersebut tidak untuk dirinya sendiri, melainkan diberikan kepada seorang pengemis yang ada di depan gerai fast food tersebut.
Sementara kebanyakan orang mengidentikkan anak berpenampilan punk dengan hal buruk. Yakni berpakaian serba hitam. Bercelana slim fit, menggunakan sepatu boot, menggunakan rompi, rambut gondrong dengan gaya rambut mohawk, piercing dan tak jarang bajunya kotor serta lusuh.
Namun ternyata, dalam video itu, penampilan tidak bisa mencerminkan isi hati seseorang. Sebab ternyata, menurut cerita si pemilik akun yang mengunggah video itu, dua anak tersebut awalnya ternyata sedang mengamen di gerai fast food itu.
Namun dua anak tersebut tidak mendapatkan uang seperti yang biasa didapat saat ngamen. Dengan hal itu, dua anak punk itu lantas meminta diberi seporsi nasi dan sepotong ayam.
“Adiknya ini ngamen sama teman-temannya. Dan gak dikasih uang, tapi dia sempatkan meminta nasi dan ayam. Aku kira buat dia ternyata dia kasih sama ibu dan anak itu,” ujar pemilik akun dalam kolom komentar.
Video itu pun cukup banyak menyita perhatian netizen. Terlebih juga banyak yang bersimpati kepada pemuda berpenampilan ala anak punk tersebut.
“jangan pernah melihat orang dari penampilan dan rupa nya tp lihat dari hati nya,” ujar komentar akun @nino.juwarno.
“dia memberi bukan karena dia kaya,
tapi dia tau bagaimana rasanya enggak punya,” ujar komentar akun @alfianwk.
“ini yang dinamakan,yang hitam belum tentu kotor dan yang putih belum tentu bersih,” akunbhocah15.
“merinding aku liatnya , pas adek nya itu minta 1 nasi dan 1 ayam kirain buat dia tapi ternyata dia kasih ibu itu , seketika suasana berubah,” ujar pemilik akun @zheliska92.