INDONESIAONLINE – Pecinta otomotif mungkin sudah tak asing mendengar beberapa merek mobil yang hanya memproduksi satu unit di dunia. 

Bukan hanya langka. Mobil yang diproduksi spesial oleh pabrikan otomotif terkemuka itu juga dibanderol dengan harga fantastis. 

Memiliki mobil yang hanya diproduksi satu unit di dunia mungkin memang sangat prestisius. Namun tentu saja mobil tersebut bukan dimiliki oleh sembarang orang. 

Berikut ini JatimTIMES rangkum deretan mobil yang hanya diproduksi satu unit di dunia. 

1. Icano Vulcano Titanium 

Seperti namanya, supercar ini berbahan titanium. Bahan tersebut lain daripada mobil lain karena biasanya titanium hanya dipakai untuk pesawat. 

Titanium adalah salah satu bahan yang lebih kuat dari baja. Hal itu membuat Icano Volcano Titanium menjadi tahan panas lebih dari 150 derajat celcius. 

Baca Juga  Temui Gabungan Asosiasi Industri Kendaraan Listrik, Moeldoko Bahas Ekosistem EV ASEAN

Mobil tersebut dibanderol dengan harga Rp 40 miliar. Dengan mengusung mesin Supercharged Aspiration berkapasitas 6.000 cc 8-silinder, tak heran jika Icano Vulcano ini bisa bertenaga hingga 680 Hp. 

2. Lamborghini Egoista 

Supercar pabrikan Italia ini dirancang seperti kokpit helikopter Apache. Tampil gagah, mobil ini didukung dengan mesin V10 berkapasitas 5,2 liter yang mampu menghasilkan tenaga maksimal hingga 600 tenaga kuda (447 kW; 608 PS). 

3. Bugatti La Voiture 

Mobil ini dibanderol dengan harga fantastis, yakni Rp 257 miliar. Supercar ini milik bintang sepak bola asal  Portugal Cristiano Ronaldo. 

Mobil tersebut mampu menghasilkan tenaga hingga 1.500 hp dan spesial diproduksi dalam rangka 110 tahun Bugatti. 

Baca Juga  Amit-Amit, Ini 3 Orang yang Pertama Kali Masuk Neraka 

4. Mercedes-Benz Maybach Exelero 

Mobil yang dirancang oleh ahli aerodinamika bernama Barin Reinhard Koening-Fachsenfeld tersebut mampu melesat hingga kecepatan 351 km perjam. 

Supercar ini  milik rapper Jay Z. Mobil tersebut dibanderol dengan harga Rp 110 miliar. 

5. Ferrari P4/5

Mobil dengan harga Rp 57 miliar tersebht mampu melesat dengan kecepatan 0-100 kilometer per jam dalam waktu 3 detik. Mobil milik sutradara ternama James Glickenhaus itu dirancang oleh Pininfarina dengan model asli mobil sport Ferrari Enzo.