INDONESIAONLINE – Nama Emha Ainun Nadjib alias Cak Nun kini ramai dibicarakan di media sosial terutama Twitter. Hal itu terjadi usai KSAD Dudung Abdurachman mengaku mengutip ucapan Cak Nun yang mengatakan ‘Tuhan Bukan Orang Arab’.

Dudung pun dilaporkan ke pihak berwajib, terkait ucapan yang juga sama disampaikan oleh Cak Nun tersebut. Warganet lantas menyoroti pelaporan terhadap KSAD Dudung, akan tetapi tidak berani melaporkan Cak Nun.

Warganet mengaku heran kenapa pelapor KSAD Dudung tak berani mempolisikan dan mengatakan bahwa Cak Nun telah menodai agama dengan perkataannya kala itu. Seperti diketahui ucapan ‘Tuhan Bukan Orang Arab’ disampaikan oleh intelektual muslim sekaligus budayawan itu beberapa waktu lalu.

Kala itu Cak Nun berkata bahwa “Tuhan bukan orang Arab dan bahkan bukan orang. Jadi Arab tidak sama dengan Islam, makanya Arab sekarang mesti diruwat supaya orang bisa membedakan antara Arab dengan Islam”.

Baca Juga  Balap Liar Dibubarkan Warga, Netizen: Polisi Ga Ngatasi Biar Kami

Menurut Cak Nun, masyarakat Indonesia diwajibkan Allah untuk menjadi orang Indonesia. Tuhan melahirkan umat Islam di tanah air sebagai orang Indonesia dan bukan orang Arab.

Sedangkan saat Dudung mengulang perkataan yang sama dengan Cak Nun, dirinya justru dilaporkan oleh Koalisi Ulama, Habib serta Pengacara Anti Penodaan Agama ke Pusat Polisi Militer TNI AD.

Warganet pun langsung bereaksi dengan menantang pelapor untuk melakukan hal yang sama pada Cak Nun. Menurut mereka pelaporan KSAD Dudung adalah balas dendam akibat dicopotnya baliho-baliho berbeda dengan Cak Nun yang tak menyinggung pihak manapun.

Berbagai komentar dan tantangan dari warganet memenuhi jagad maya Twitter hingga tagar Cak Nun sempat menjadi trending hari ini, Selasa (8/2/2022).

Baca Juga  Silaturahim FJN, KH Marzuki Mustamar Beberkan Cara Pondok Sabilurrosyad Bertahan Dari Pandemi

“Ditegaskan Cak Nun, bahkan bukan orang. Gini saja lu hak bisa memahaminya,” tulis akun @Rifa_Bear.

“Cak Nun menegaskan ‘Tuhan bukan orang Arab’. Tapi tidak ada yang mempolisikan, tidak ada yang teriak itu penodaan agama, itu penistaan agama. Kenapa giliran Pak Dudung bilang hal yang sama, dibilang penistaan bahkan dipolisikan?” cuit akun @didie_tedjo1.

“Dan mereka pun bingung, bagaimana caranya menjerat Jenderal Dudung tanpa mengusik Cak Nun,” ucap akun @Bams_1eng.

“Lah giliran Cak Nun gak dilaporin, coba berani nggak laporin Cak Nun atas penodaan agama?” @daiyyaa_love.



Desi Kris