Beranda

Ini Duta Safir dan Safirah FKIK UIN Maliki Malang 2024

Duta Safir dan Safirah Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Maliki Malang (ir/io)

INDONESIAONLINE – 12 finalis telah berlaga dengan penuh semangat dalam Pemilihan Duta Safir & Safirah Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan (FKIK) Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim (UIN Maliki) Malang yang diadakan di Gedung Rektorat lantai 5, Sabtu (8/6/2024). Para finalis menunjukkan kemampuan dan kecerdasan mereka yang memukau para juri.

Setelah melalui proses seleksi yang ketat, termasuk karantina, M. Rahid Al Mugoddas dari Program Studi Pendidikan Dokter dan Dina Aulia Rahma dari Program Studi Farmasi terpilih menjadi Duta Safir dan Safirah FKIK 2024.

Keduanya terlihat bahagia dan lega setelah melewati proses seleksi yang panjang. Sebelumnya, panitia telah memilih 12 finalis terbaik, kemudian mengerucut menjadi 6 finalis. Dari 6 finalis tersebut, terpilihlah pemenang utama, pemenang kedua, dan pemenang terfavorit.

M. Mulla Akif Al Qorni dari PSPD meraih juara kedua Safir FKIK. Sedangkan untuk pemenang kedua Safirah diraih oleh Jihan Safira. Nazfa Galuh Adista dari Farmasi berhasil meraih juara terfavorit.

“Seluruh finalis telah memberikan yang terbaik, mulai dari masa seleksi, tes wawancara, sampai karantina. Mereka telah menyempatkan waktunya untuk menjadi yang terbaik,” ujar Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Kerjasama UIN Maliki Kota Malang dr. Alvi Milliana, M.Biomed.

Ajang ini merupakan salah satu upaya FKIK untuk memberikan pengalaman terbaik bagi para mahasiswa yang tidak semua bisa dapatkan. Selain itu, mereka juga mendapatkan ilmu dan belajar untuk tampil percaya diri dalam setiap prosesnya.

“Semoga dengan ini juga menginspirasi mahasiswa di seluruh fakultas untuk memberikan yang terbaik dan bisa mengharumkan nama FKIK,” harap Alvi.

Terlebih slogan Safir & Safirah FKIK adalah ‘1 Tahun Bertugas Seumur Hidup Menginspirasi’. Selain berkontribusi untuk fakultasnya, mereka juga diharapkan dapat menginspirasi para mahasiswa UIN Maliki Malang.

Tahun ini merupakan tahun ke-4 penyelenggaraan Duta FKIK yang selalu mendapatkan antusiasme tinggi dari para mahasiswa. Pada tahun ini, terdapat 19 pendaftar yang terlibat.

Pembina Paguyuban Safir & Safirah FKIK UIN Maliki Malang, Larasati Sekar Kinasih, menambahkan bahwa mereka yang berhasil masuk 12 besar akan menjadi bagian dari Paguyuban Safir & Safirah FKIK. Tugas mereka adalah melakukan sosialisasi dan terlibat dalam berbagai kegiatan fakultas. “Tak hanya itu, mereka juga ditekankan untuk mengedepankan adab dan 5 S (senyum, sapa, salam, sopan santun),” ujar Laras.

Selain itu, duta FKIK juga diharapkan bisa menjadi seorang Ulul Albab, yaitu orang yang sadar akan ruang dan waktu. Artinya, mereka adalah orang yang mampu mengadakan inovasi serta eksplorasi. Diketahui masa jabatan Safir & Safirah FKIK ini hanya berlangsung selama 1 tahun (ir/dnv).

Exit mobile version