INDONESIAONLINE – Ketenangan warga Desa Jimbe, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar mendadak dikejutkan dengan peristiwa kematian. Dilaporkan seorang warga setempat bernama Sukaji  ditemukan tewas akibat gantung diri, Rabu (27/7/2022).

Informasi yang dihimpun dari kepolisian, alasan Sukaji mengakhiri hidupnya dengan gantung diri adalah karena hawa dingin yang membuatnya depresi. Cuaca dingin yang dirasakan di Blitar beberapa hari terakhir membuat sakit asma yang dideritanya sering kambuh. Tak kuat dan depresi, Sukaji akhirnya memilih untuk mengakhiri hidup.

“Keterangan yang disampaikan istrinya itu dikuatkan oleh keterangan saksi,  korban menderita sakit asma akut serta mengalami depresi,” kata Kasi Humas Polres Blitar, Iptu Udiyono.

Aksi Sukaji melakukan gantung diri diketahui pada Rabu pagi (27/7/2022). Saat pertama kali ditemukan kondisinya sudah tak bernyawa. Dari hasil pemeriksaan aparat kepolisian dan petugas medis, tidak ada tanda- tanda penganiayaan di tubuh korban. Korban dipastikan meninggal dunia akibat gantung diri.

Baca Juga  Alqomah, Sahabat Nabi yang Ahli Beribadah Namun Durhaka

“Keluarga korban memohon kepada pihak kepolisian untuk tidak dilakukan autopsi. Pihak keluarga korban diketahui perangkat desa dan kades, membuat surat pernyataan yang isinya menyatakan kematian korban tidak ada unsur penganiayaan atau lainnya dan menerima kematian korban,” pungkas Udiyono.