INDONESIAONLINE – Kabar menggembirakan hadir di Kabupaten Malang, khususnya untuk para penyuluh keluarga berencana.

Pasalnya, Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) menyerahkan bantuan 33 unit sepeda motor.

Secara simbolis, penyerahan 33 motor tersebut dilakukan oleh Bupati Malang HM Sanusi kepada perwakilan Ikatan Penyuluh Keluarga Berencana (IPeKB) Kabupaten Malang.

Motor bagi para penyuluh KB ini menurut Kepala BKKBN Hasto Wardoyo merupakan usulan dari Bupati Malang HM Sanusi kepada pemerintah pusat.

“Ketika Pak Bupati mengusulkan kepada saya untuk sepeda motor, kita kabulkan untuk sepeda motor,” ungkap Hasto, Rabu (19/7/2023).

Mantan Bupati Kulon Progo 2011-2019 ini mengatakan, alasan dipenuhinya usulan dari Bupati Malang HM Sanusi terkait bantuan 33 unit sepeda motor dikarenakan medan di Kabupaten Malang cukup luas.

Baca Juga  Bawaslu Kabupaten Malang Komitmen Kawal Kepersetaan Disabilitas dalam Pemilu 2024

“Kan di Malang medannya luas dan terbesar kedua di Jawa Timur. Jadi untuk mendekati keluarga untuk penyuluhan itu kan butuh transportasi. Kami sangat menyadari itu,” ujar Hasto.

Pihaknya berharap, dengan adanya bantuan 33 unit sepeda motor dari BKKBN kepada penyuluh keluarga berencana melalui Pemkab Malang dapat digunakan semaksimal mungkin untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat luas Kabupaten Malang.

Sementara itu, Bupati Malang HM Sanusi mengatakan, bantuan 33 unit sepeda motor ini merupakan salah satu penyemangat agar para tenaga penyuluh keluarga berencana dapat menjalankan tugas secara maksimal.

“Ini untuk menyemangati teman-teman penyuluh yang jumlahnya ada 89 orang. Insya Allah akan dicukupi semuanya. Sisanya akan ditambahi lagi oleh Pak Basarah, karena itu DAK dari pusat,” ucap Sanusi (ta/dnv).

Baca Juga  Efek Demo Siswa SMPN 4 Kepanjen, Bupati Malang Lakukan Sidak