INDONESIAONLINE – Kota Malang kembali merebut anugerah bergengsi Piala Adipura 2023 kategori kota besar.  Piala Adipura itu diterima 5 Maret 2024 di Jakarta.

Rencananya, anugerah tersebut akan diarak dalam Kirab Piala Adipura Kota Malang pada pagi hari ini, Jumat (8/3/2024) dimulai pukul 07.00 WIB.

Sebelumnya, Piala Adipura 2023 diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Lingkungan Hidup Alue Dohong kepada Kepala DLH Kota Malang Noer Rahman Wijaya di Jakarta.

Piala Adipura tersebut berhasil diraih atas komitmen dan upaya yang telah dilakukan Kota Malang dalam bidang kebersihan dan pengelolaan lingkungan perkotaan, ruang terbuka hijau (RTH), kondisi operasional tempat pemprosesan akhir (TPA) serta inovasi yang dilakukan daerah dalam mewujudkan kota bersih, teduh dan berkelanjutan.

Baca Juga  Libur Lebaran, DLH Kota Malang Angkut Tambahan 90 Ton Sampah

Atas raihan anugerah bergengsi itu, DHL Kota Malang berencana mengarak piala tersebut mengelilingi pusat Kota Malang pada Jumat (8/3/2024) mulai pukul 07.00 WIB.

Untuk diketahui, Adipura adalah sebuah penghargaan bagi kota di Indonesia yang berhasil dalam kebersihan serta pengelolaan lingkungan perkotaan. Adipura diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Program Adipura bertujuan untuk mendorong kepemimpinan dan komitmen pemerintah kabupaten/kota serta membangun partisipasi aktif seluruh lapisan masyarakat untuk berperan menyelaraskan pertumbuhan ekonomi hijau, fungsi sosial, dan fungsi ekologis dalam proses pembangunan dengan menerapkan prinsip tata kepemerintahan yang baik.

Adapun rute kirab tersebut akan dimulai di Balai Kota Malang. Kemudian berputar di Alun Alun Tugu, menuju Jalan Kertanegara, Jalan Trunojoyo, Jalan Urip Sumoharjo, Jalan Ranugrati, Jalan Danau Toba, Jalan Danau Kerinci Raya, Jalan Terusan Sulfat, Jalan Sulfat.

Baca Juga  HUT Bhayangkara ke-76, PWI Gelar Penanaman Pohon Bersama Polri dan Pemkab Banyuwangi

Kemudian berlanjut ke Jalan Sunandar Priyo Sudarmo, Jalan LA Sucipto, Jalan Borobudur, Jalan Soekarno Hatta, Jalan Mayjen Panjaitan, Jalan Ijen, Jalan Kawi, Alun Alun Merdeka, Jalan Halmahera dan finish di Kantor DLH Jalan Bingkil. (bin/hel)

Rute Kirab Piala Adipura 2023 di Kota Malang. (Foto: Dishub)

Rute Kirab Piala Adipura 2023 di Kota Malang. (Foto: Dishub)