INDONESIAONLINE – Bagi wisatawan yang tidak ingin terjebak kemacetan pada Minggu (7/8/2022) besok, lebih baik menghindari kawasan pusat kota. Sebab karnaval 1000 banteng dalam peringatan 14 tahun Bantengan Nuswantara bakal memadati kawasan Jalan Panglima Sudirman.

Sebab Karnaval 1000 banteng tersebut bakal melakukan atraksi seni budaya di sepanjang Jalan Panglima Sudirman sejak pagi hingga sore hari. Tentunya ini menjadi daya tarik khususnya waga Kota Batu yang sudah merindukan hadirnya kebudayaan ini, lantaran pandemi Covid-19.

Dengan digunakannya jalan tersebut, otomatis arus lalu lintas di Jalan Panglima Sudirman ditutup. Meksi demikian bagi kalian yang hanya ingin melintas Kota Batu agar menggunakan selain jalur itu.

Baca Juga  Aksi Flashmob Turun ke Jalan, PKS Kota Blitar Desak Presiden Cabut Kebijakan Kenaikan Harga BBM

“Penutupan Jalan Panglima Sudirman akan kami mulai pukul 09.00 sampai selesai,” ungkap Kanit Gakkum Laka Lantas Polres Batu, Aiptu Trimo.

Namun Polres Batu sudah menyiapkan rekaya lalu lintasnya. Di antaranya, jika melintasi arus dari Jalan Gajah Mada akan diarahkan menuju Jalan Brantas. Lalu kendaraan dari Jalan Trunojoyo menuju Bumiaji atau Cangar diarahkan melintasi jalur Jalan Indragiri.

Sementara arus dari Jalan Trunojoyo yang akan menuju Kota Malang diarahkan menuju Jalan Hasanudin, Desa Pesanggrahan. Tetapi bagi kalian yang tidak ingin terkena macet lebih baik di rumah.

Sedangkan titik kumpul Bantengan Nuswantara berada di area. Yakni di Jalan Kebon Kopi, Jalan Senisono, Jalan Gajahmada dan Alun-Alun Kota Batu. Start kegiatan ini akan berlangsung di depan Galeri Raos dan finish di Rumah Dinas Lama Wali Kota Batu.

Baca Juga  Ini Tuntutan Pemilik Tenant Malang Plaza yang Terbakar

Tetapi bagi wisatawan yang penasaran dengan gelaran  Bantangen Nuswantara bisa menyaksikan di sepanjangan Jalan Panglima Sudirman. Namun tetap patuhi protokol kesehatan agar terhindar dari Covid-19.