INDONESIAONLINE – Sejumlah warga di Malang Raya mendukung langsung perjuangan tim Arema FC berlaga di final Piala Presiden 2022 melawan Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda. Mereka mendukung tim Singo Edan dengan cara nonton bareng (nobar) di wilayahnya masing-masing.

Di Kota Malang sejumlah kafe membuka tempat nobar bagi masyarakat untuk menyaksikan langsung perjuangan tim Singo Edan. Di antaranya ada di Blunder Merchandise Jalan Danau Bratan, Sawojajar, Rust Bar & Cafe Jalan Letjen S Parman dan nobar yang digelar di sejumlah kampung di Kota Malang.

Sementara di Kabupaten Malang, Polres Malang membuka tempat nobar di halaman parkir Mapolres Malang, kemudian ada juga di Kopi Tani Kecamatan Dau, rest area Karangploso, hingga Alaska Coffee Kecamatan Dau.

Baca Juga  Habib Luthfi Sampaikan Tausiyah Kebangsaan: Jangan Beri Celah bagi Pemecah Belah Bangsa dan Umat

Salah satu Aremania yang mengatasnamakan diri sebagai Aremania Gamoza, Dito mengaku ia membuka tempat nobar di wilayahnya yakni di Kelurahan Ciptomulyo karena keinginan dari warga sekitar. Mereka ingin menyaksikannya langsung perjuangan tim Singo Edan yang berlaga di partai final Piala Presiden 2022.

“Nobar kali ini sebenarnya mendadak. Karena warga ingin menyaksikan bersama perjuangan tim Arema FC di final (Piala Presiden 2022),” kata Dito saat dijumpai JatimTIMES, Minggu (17/7/2022).

Dito pun berharap agar nantinya dukungan warga Malang yang menyaksikan walau dari nobar mampu membakar semangat tim Singo Edan.

“Harapan kami ya Arema FC bisa bawa pulang Piala Presiden, karena itu mampu membuat mental tim meningkat sebelum masuk Liga 1,” pungkas Dito. 

Baca Juga  HPN 2022, PWI Ngawi Gelar Vaksin Booster Bagi Wartawan