INDONESIAONLINE – Anggota komisi VII DPR RI Dyah Roro Esti Widya Putri melakukan kunjungan kerja dan serap aspirasi masyarakat di Desa Balun, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Minggu (24/7/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Alumnus Universitas Manchester Inggris itu mengaku melihat wajah toleransi antar umat beragama yang sesungguhnya. Di Desa yang dikenal dengan sebutan “Desa Pancasila” itu dia berkeliling melihat tempat ibadah 3 agama yang saling berdampingan yaitu masjid, gereja dan pura. Tidak hanya itu, dia juga kagum dengan pengikut umat Islam, Kristen dan Hindu karena bisa berdampingan dan saling menghormati perbedaan satu sama lain.

“Tadi saya bersama pak kepala desa berkeliling melihat tiga tempat ibadah yang berbeda. Ada masjid, gereja dan pura, saya sangat senang sekali bisa berkunjung ke sini,” ungkap perempuan yang pernah mengikuti kursus di Harvard University ini.

Alumnus Imperial College London Inggris ini melihat penerapan toleransi antar umat beragama di Desa Balun sangat luar biasa, mereka tanpa canggung untuk membantu sama lain.

Baca Juga  Caleg PSI Ditemukan Meninggal di Kota Malang, Polisi Lakukan Penyelidikan

“Bagaimana masyarakat di sini bisa saling menghormati satu sama lain. Bahkan ketika ada perayaan hari raya keagamaan tertentu, semua agama saling membantu dan menghormati. Bagi saya ini wujud toleransi yang sangat luar biasa. Semoga kita bisa menjalankan nilai-nilai Pancasila di dalam diri kita masing-masing,” tegas Wakil Bendahara Umum DPP Partai Golkar ini.

Perempuan yang akrab disapa Esti itu merasa senang bisa bertemu secara langsung dengan masyarakat untuk menyerap aspirasi. “Ada beberapa aspirasi yang disampaikan. Ada tentang kebutuhan pendampingan, pengembangan UMKM maupun IKM. Ada potensi hasil panen ikan yang tinggi, cuma yang kurang adalah dari segi pengolahannya, kemasannya dan marketingnya. Nanti akan kita coba komunikasikan dengan Kementerian Perindustrian agar kita dapat meningkatkan potensi yang ada di Kabupaten Lamongan,” tuturnya.

Selain itu, Esti juga mengatakan telah merealisasikan aspirasi masyarakat yang disampaikan pada tahun-tahun sebelumnya. “Selama saya menjabat sudah ada beberapa aspirasi yang kami tunaikan seperti penyaluran bantuan lampu penerangan jalan umum (PJU), bantuan traktor pertanian, bantuan peralatan pendukung usaha atau UMKM dan lainnya. Kami juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu ketika berkunjung di Dusun Gresik Lamongan,” ujar Bendahara Umum DPP Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) ini.

Baca Juga  Empat Hari di Tahun 2022 Tidak Ada Kasus Positif Covid-19, Pemkot Batu Ingatkan Pandemi Belum Berakhir

Sementara itu, Kepala Desa Balun, Kecamatan Turi, Kusaeri mengucapkan terima kasih atas bantuan dan kunjungan dari Dyah Roro Esti. Dia menyampaikan telah banyak dibantu, khususnya terkait program PJU.

“Kontribusi bu Dyah Roro Esti ini sangat berarti bagi masyarakat Desa Balun, khususnya membantu penerangan jalan umum (PJU). Mewakili masyarakat, kami menyampaikan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan kepada desa kami. Semoga sinergi baik ini bisa terus direalisasikan pada tahun-tahun berikutnya demi pembangunan Desa Balun agar lebih baik lagi,” papar Kusaeri di hadapan puluhan warganya.