INDONESIAONLINE – Luis Milla Aspas sang pelatih Persib Bandung secara mengejutkan mengundurkan diri dari kursinya. Kabar tersebut disampaikan oleh akun Instagram @pengamatsepakbola, Sabtu (15/7/2023).

Menurut akun tersebut, alasan mundurnya Luis Milla karena ada persoalan pribadi, sehingga membuatnya harus kembali ke Spanyol.

“Faktor persoalan pribadi menjadi alasan di balik pengambilan keputusan tersebut, untuk bisa menyelesaikan persoalan itu, Milla harus kembali ke Spanyol,” tulis akun @pengamatsepakbola.

Tak hanya Luis Milla, dua asistennya yaitu Manuel Perez-Cascallana dan Carlos Grande Rodriguez juga mundur dari jajaran pelatih Persib.

Oleh karenanya, untuk saat ini Persib Bandung menunjuk Yaya Sunarya sebagai pelatih sementara dibantu oleh Bayu Eka Sari dan Luizinho Passos.

Baca Juga  Persik Kediri Dilanda Paceklik Gol

“Diketahui, persoalan ini telah merundung Milla sejak lama, tapi baru terungkap saat ini yang menurutnya menjadi waktu terbaik agar stabilitas tim di Liga 1 musim ini terjaga,” tulis keterangan Persib Bandung, Sabtu (15/7/2023).

Diketahui sebelumnya, Luis Milla datang ke Persib Bandung pada pertengahan Liga 1 musim lalu. Pelatih dari Spanyol tersebut didatangkan untuk menggantikan Robert Rene Alberts.

Musim lalu, Persib yang sempat bersaing di jalur juara mengakhiri kompetisi di peringkat ketiga, di bawah PSM Makassar dan Persija Jakarta.

Pada awal musim ini, Persib Bandung masih meraih hasil kurang memuaskan. Dari tiga laga yang sudah dilakoni, David da Silva dkk selalu bermain imbang.

Baca Juga  Hadapi Porprov VII Jatim, Pesilat Banyuwangi Ikuti Latihan Berjenjang

Usai ditahan 1-1 oleh Madura United pada pekan pertama, Persib besutan Luis Milla lalu bermain imbang 3-3 dengan Arema FC dan paling anyar mendapat skor imbang 2-2 saat melawan Dewa United.