INDONESIAONLINE-Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para pahlawanya. Di momentum menyambut hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-77 Tahun 2022, perhatian kepada para pejuang kemerdekaan ditunjukkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Blitar. Kali ini, Pemkab Blitar melalui Dinas Sosial menyerahkan bantuan untuk perintis (veteran) di wilayah Kabupaten Blitar.
Bantuan untuk perintis (veteran) kemerdekaan diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Blitar, Bambang Dwi Purwanto di halaman Kantor Dinas Sosial Kabupaten Blitar, Selasa (16/8/2022). Saat diwawancarai awak media, Bambang mengatakan bantuan ini diberikan sebagai bentuk penghargaan pemerintah dan generasi penerus bangsa untuk menghormati perintis dan janda yang sangat berjasa dalam kemerdekaan bangsa dan terbentuknya Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
“Jadi bantuan ini kami dari Pemkab Blitar menyerahkan 21 souvenir. Rincianya, dua untuk perintis masing-masing Mbah Ramuji dan Mbah Imam. Kemudian 19 kami serahkan kepada janda perintis,” kata Bambang.
Bambang menambahkan, generasi muda penerus bangsa tidak boleh melupakan sejarah dan jasa perintis kemerdekaan. Dia pun menegaskan, semangat juang perintis kemerdekaan harus diteladani untuk memperkokoh semangat nasionalisme.
“Mari kita teladani semangat nasionalisme dari para beliau-beliau ini. Perjuangan beliau-beliau ini adalah inspirasi bagi kita generasi penerus. Dan bagi kami di jajaran Pemkab Blitar, perjuangan beliau-beliau ini adalah inspirasi untuk mewujudkan Kabupaten Blitar menuju Maju Bersama Sejahtera Bersama,” tegasnya.
Banyak pelajaran berharga yang didapat dari para pejuang yang dapat dipetik generasi saat ini dalam mengisi kemerdekaan. Hal tersebut disampaikan Bupati Blitar Rini Syarifah. Di momentum HUT RI ke-77 Tahun 2022, Bupati Rini berharap sebagai bangsa yang besar tentu tidak hanya pada bulan Agutsus untuk mengenang, memberikan penghargaan, menanamkan nilai-nilai semangat kepahlawanan. Tapi, diharapkan sepanjang masa.
“Mengenang para pahlawan dan perintis kemerdekaan jangan hanya berhenti di bulan Agustus saja. Nilai-nilai kepahlawanan dan semangat nasionalisme dari pahlawan dan perintis kemerdekaan harus terus kita tanamkan. Karena tugas kita hari ini cukup berat, kita masih dalam upaya pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19 dan mewujudkan masyarakat yang lebih sejahtera,” pungkas Rini.(Adv/Kmf)